~

NURUL HARAMAIN

Assalamu'alaikum. Wr. Wb. Pembaca yang terhormat. Selamat Datang di Blog Pondok Pesantren Nurul Haramain (PPNH) NW Putra Narmada, dalam blog ini kami akan memberikan kabar terbaru kepada para pengunjung semuanya. Selamat membaca dan selamat datang di Pondok Pesantren Nurul Haramain NW Narmada. Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Program Utama PonPes Nurul Haramain NW Narmada


Program Utama

a. Bahasa Arab
Sebagai bahasa Al-Qur’an Bahasa arab merupakan bahasa yang mendunia dan sudah menjadi keharusan generasi muslim untuk memperlajarinya dengan serius. Untuk itu MANW narmada menjadikannya sebagai salah satu program utamanya. Bahasa Arab ditekankan untuk digunakan dalam percakapan siswa/siswi sehari-hari. Pelajran Bahasa Arab juga didukung oleh pelajaran-pelajaran pondok lainnya seperti Mahfuzot, Nahwu, Sharaf, Muthala’ah, Imla’, Insya. Plejaran pendukung ini sekaligus merupakan pelajaran kepondokan yang menjadi ciri utama pelajaran santri/santri wati MANW yang belajar dalam lingkungan Pondok Pesantren Nurul Harmain.

b. Bahasa Inggris
Demikian juga Bahasa Inggris yang merupakan bahasa dunia yang sangat penting. Bahasa Inggris juga diupayakan untuk dipergunakan dalam percakapn siswa dalam lingkungan pondok sehari-hari. Untuk mendukung program ini maka pondok mengadakan pelajaran pendukung seperti Englsih Conversation, Reading serta Morning Conversation di mana siswa berlatih secara langsung untuk bercakap-cakap dalam Bahasa Inggris.

c. Komputerisasi
Sebagai pendukung perkembangan teknologi yang memegang peranan penting dalam mendukung akselerasi kemajuan pondok pesantren, komputerisasi mendapat perhatian penting. Dengan didukung oleh 3 Laboratorium komputer yang terdiri dari 70 unit komputer, MANW terus memacu diri untuk menguasai teknologi komputer.
Previous
Next Post »

1 comments:

Click here for comments
January 1, 2016 at 5:40 AM ×

Nurul Haramain adalah pilihan terbaik untuk menekuni ilmu agama yang berbasis teknologi dan bahasa...

Congrats bro Kampung Inggris Seventeen - Pare you got PERTAMAX...! hehehehe...
Reply
avatar